VisuaLJambi, SUNGAI PENUH – Walikota Sungai Penuh Drs. Ahmadi Zubir, MM didampingi Sekretaris Daerah Kota Sungai Penuh beserta Asisten Sekda dan Pimpinan SKPD dalam lingkungan Kerja Pemkot Sungai Penuh Melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas, dan Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Sungai Penuh di Aula Walikota Sungai Penuh Pada, Kamis (21/3).
Acara yang berlangsung khidmat ini Walikota Sungai Penuh Drs. Ahmadi Zubir, MM Melantik 39 Pejabat Eselon III dan Eselon IV dimana terdiri dari 1 orang pejabat Pimpinan tinggi Pratama, 15 orang Administrator, dan 23 orang pejabat pengawas. Serta dilanjutka dengan pelantikan Pejabat Fungsional yang diberi tugas tambahan sebagai Kepala Puskesmas, Kepala Sekolah, dan Pengawas Sekolah.
Wako Ahmadi dalam arahannya dimana proses rotasi, mutasi, dan promosi dalam jabatan ini merupakan hasil kerja keras tim penilai kinerja Kota Sungai Penuh yang telah melakukan evaluasi kinerja secara menyeluruh terhadap pejabat di lingkungan pemerintah Kota Sungai Penuh. Upaya, mendapatkan kombinasi yang terbaik pada simpul simpul dalam birokrasi pemerintahan.
Tak lupa Wako Ahmadi Berpesan kepada seluruh pejabat yang telah dilantik agar mengedepankan pengembangan dan peningkatan Kompetensi, Kualifikasi, dan pastinya Kinerja. Teruslah mengabdi dengan okhlas, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, dan tentunya terus berinovasi serta berlomba dalam meningkatkan iklim birokrasi yang sehat demi tercapainya tujuan kita bersama. (d07)
Discussion about this post